Skip to main content

House of Cards (serial televisi 2013) Pemeran dan tokoh | Referensi | Pranala luar | Menu navigasiwww.netflix.com/houseofcards"House of Cards' keeps busy Harford shooting schedule, prompting a rare complaint""House of Cards Creator Beau Willimon on the D.C. Thriller's Second Season""Frank Underwood and a Brief History of Ruthless Pragmatism""'Doing bad for the greater good': Kevin Spacey, Beau Willimon and Co. Look Back at 'House of Cards' Season One""House of Cards""Netflix Does Well in 2013 Primetime Emmy Nominations""House of Cards""Putin vs Petrov — Fact and Fiction in House of Cards"Situs resmiHouse of CardsHouse of CardsHouse of Cards

Pages using infobox television with alias parametersSerial televisi Amerika Serikat tahun 2013Drama televisi Amerika SerikatSerial televisi NetflixProgram televisi berbahasa Inggris


serial televisiwebdrama politikAmerika SerikatBeau Willimonminiseri berjudul samaBBC1990Michael Dobbs1 Februari2013Netflix14 Februari201427 Februari20154 Maret201630 Mei2017Washington, D.C.2010KongresPartai DemokratFrank UnderwoodKevin SpaceyPenggerak Mayoritas DPRMenteri Luar NegeriClaire UnderwoodRobin WrightpragmatismePrimetime Emmy AwardSerial Drama TerbaikPemeran Utama Pria TerbaikPemeran Utama Wanita Terbaiktelevisi webPenghargaan Golden GlobeAktris Terbaik – Drama Serial Televisi2014Aktor Terbaik – Drama Serial Televisi2015










(function()var node=document.getElementById("mw-dismissablenotice-anonplace");if(node)node.outerHTML="u003Cdiv class="mw-dismissable-notice"u003Eu003Cdiv class="mw-dismissable-notice-close"u003E[u003Ca tabindex="0" role="button"u003Etutupu003C/au003E]u003C/divu003Eu003Cdiv class="mw-dismissable-notice-body"u003Eu003Cdiv id="localNotice" lang="id" dir="ltr"u003Eu003C/divu003Eu003C/divu003Eu003C/divu003E";());





House of Cards (serial televisi 2013)




Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas






Loncat ke navigasi
Loncat ke pencarian











































House of Cards
House of Cards title card.png
GenreDrama politik
PembuatBeau Willimon
Diangkat dari


  • House of Cards
    oleh Michael Dobbs


  • House of Cards
    oleh Andrew Davies

Pemeran
  • Kevin Spacey

  • Robin Wright

  • Kate Mara

  • Corey Stoll

  • Michael Kelly

  • Sakina Jaffrey

  • Kristen Connolly

  • Sebastian Arcelus

  • Michel Gill

  • Nathan Darrow

  • Rachel Brosnahan

  • Constance Zimmer

  • Mahershala Ali

  • Elizabeth Norment

  • Sandrine Holt

  • Jayne Atkinson

  • Molly Parker

  • Gerald McRaney

  • Jimmi Simpson

  • Elizabeth Marvel

  • Derek Cecil

  • Mozhan Marno

  • Paul Sparks

  • Boris McGiver

  • Neve Campbell

  • Joel Kinnaman

  • Campbell Scott

  • Patricia Clarkson

Penggubah laguJeff Beal
Negara
 Amerika Serikat
BahasaInggris
Jumlah musim6
Jumlah episode73 (daftar episode)
Produksi
Produser eksekutif
  • David Fincher

  • Kevin Spacey

  • Eric Roth

  • Joshua Donen

  • Dana Brunetti

  • Andrew Davies

  • Michael Dobbs

  • John Melfi

  • Beau Willimon

  • David Manson

  • John David Coles

  • Robin Wright

Lokasi
Baltimore, Maryland
Joppa, Maryland
(panggung suara)
Sinematografi
Eigil Bryld
Tim Ives
Igor Martinovic
Durasi43–59 menit
Rumah produksiMedia Rights Capital
Trigger Street Productions
Wade/Thomas Productions
Knight Takes King Productions[1]
Distributor
Netflix (digital)
Sony Pictures Television (nondigital)
Rilis
Jaringan penyiarNetflix
Format visual
1080p (HDTV 2:1) (2013)
4K (UHDTV 2:1) (2014–sekarang)
Format audio
Dolby Digital 5.1
Tanggal rilis
1 Februari 2013 – sekarang
Kronologi
Acara terkait
House of Cards (1990)
Pranala luar
[www.netflix.com/houseofcards Situs web]

House of Cards adalah serial televisi web drama politik Amerika Serikat yang dibuat Beau Willimon. Serial ini merupakan adaptasi miniseri berjudul sama yang pernah tayang di BBC pada tahun 1990 dan didasarkan pada novel karya Michael Dobbs. Musim perdananya tayang perdana pada tanggal 1 Februari 2013 di Netflix, kemudian diikuti musim-musim berikutnya pada tanggal 14 Februari 2014, 27 Februari 2015, 4 Maret 2016, dan 30 Mei 2017, masing-masing terdiri atas 13 episode. Menurut Willimon, masa depan serial ini diputuskan setelah tiap musim berakhir.[2]


Serial yang mengambil latar di Washington, D.C. tahun 2010-an ini mengetengahkan kisah anggota Kongres dari Partai Demokrat, Frank Underwood (Kevin Spacey), yang menjabat sebagai Penggerak Mayoritas DPR. Frank yang merasa kesal karena tidak jadi diangkat sebagai Menteri Luar Negeri seperti yang dijanjikan kemudian membuat rencana besar untuk mendapat jabatan yang lebih tinggi dengan bantuan istrinya, Claire Underwood (Robin Wright). House of Cards terutama berkutat dengan tema pragmatisme berdarah dingin,[3] manipulasi, dan kekuasaan.[4]


House of Cards telah menerima banyak ulasan positif dan beberapa nominasi penghargaan. Hingga kini, empat musim pertama serial ini telah mendapat 33 nominasi Primetime Emmy Award, antara lain Serial Drama Terbaik, Pemeran Utama Pria Terbaik untuk Spacey, dan Pemeran Utama Wanita Terbaik untuk Wright.[5] Serial ini adalah serial televisi web daring original pertama yang mendapat nominasi utama Emmy.[6]House of Cards juga mendapat 8 nominasi Penghargaan Golden Globe, di antaranya dimenangkan Wright sebagai Aktris Terbaik – Drama Serial Televisi pada tahun 2014 dan Spacey sebagai Aktor Terbaik – Drama Serial Televisi pada tahun 2015.[7]



Pemeran dan tokoh |



  • Kevin Spacey sebagai Francis J. "Frank" Underwood, anggota Partai Demokrat dari Carolina Selatan yang menjabat sebagai Penggerak Mayoritas DPR pada musim pertama, Wakil Presiden Amerika Serikat pada musim kedua, dan Presiden Amerika Serikat ke-46 pada musim ketiga sampai kelima.


  • Robin Wright sebagai Claire Underwood, istri Frank yang pada musim pertama memimpin Clean Water Initiative, lembaga swadaya masyarakat yang mengurusi masalah air bersih, lalu ditinggalkannya saat menjadi Istri Wakil Presiden Amerika Serikat pada musim kedua. Ia ditunjuk sebagai Duta Besar AS untuk PBB pada musim ketiga, Ibu Negara Amerika Serikat pada musim ketiga sampai kelima, Pejabat Presiden Amerika Serikat di awal musim kelima sebelum menjadi Wakil Presiden Amerika Serikat, lalu Presiden Amerika Serikat ke-47 pada akhir musim.


  • Michael Kelly sebagai Douglas "Doug" Stamper, kepala staf yang sangat setia dan menjadi orang kepercayaan Frank. Posisinya sebagai kepala staf digantikan sementara oleh Remy Danton saat ia mengalami cedera pada awal hingga akhir musim ketiga.


  • Kate Mara sebagai Zoe Barnes, reporter The Washington Herald (lalu Slugline). Ia menjalin hubungan intim dengan Frank yang lantas memanfaatkan Zoe sebagai perantara membocorkan informasi kepada pers untuk menjegal lawan politiknya.


  • Corey Stoll sebagai Peter Russo, anggota Kongres dari Partai Demokrat daerah pemilihan Pennsylvania yang pernah jadi pecandu narkoba.


  • Mahershala Ali sebagai Remy Danton, pengacara Glendon Hill serta pelobi yang bekerja untuk perusahaan gas alam, SanCorp, pada musim pertama dan Raymond Tusk pada musim kedua. Sebelumnya, ia bekerja untuk Frank sebagai direktur komunikasi, lalu setelah memutus hubungan dengan Tusk, menjadi kepala staf Frank pada awal musim ketiga hingga mengundurkan diri pada akhir musim.


  • Michel Gill sebagai Garrett Walker, Presiden Amerika Serikat ke-45, mantan Gubernur Colorado. Ia menganggap Frank sebagai penasihat dekat yang dapat dipercaya, tidak mengetahui muslihat yang dilakukan di belakangnya.


  • Gerald McRaney sebagai Raymond Tusk, hartawan dan pengusaha yang punya pengaruh kuat, tetapi memilih hidup sederhana.


  • Rachel Brosnahan sebagai Rachel Posner, pelacur yang dimanfaatkan Frank dan Doug untuk menjatuhkan Russo.


  • Nathan Darrow sebagai Edward Meechum, anggota Kepolisian Capitol AS sekaligus pengawal dan pengemudi keluarga Underwood.


  • Sakina Jaffrey sebagai Linda Vasquez, kepala staf Presiden Walker.


  • Joanna Going sebagai Patricia Walker, istri Presiden Walker sekaligus Ibu Negara Amerika Serikat.


  • Sebastian Arcelus sebagai Lucas Goodwin, editor The Washington Herald, lalu pacar Zoe.


  • Jimmi Simpson sebagai Gavin Orsay, peretas komputer yang lantas menjadi informan FBI, bekerja diam-diam untuk Doug dengan imbalan bantuan melarikan diri ke luar negeri.


  • Reg E. Cathey sebagai Freddy Hayes, sahabat karib Frank pemilik kedai Freddy's BBQ yang sering dikunjunginya.


  • Derek Cecil sebagai Seth Grayson, mata-mata politik yang menjadi Sekretaris Pers Wakil Presiden Underwood dengan jalan pemerasan.


  • Kristen Connolly sebagai Christina Gallagher, staf anggota Kongres dan asisten pribadi Presiden Walker yang menjalin kasih dengan Peter Russo.


  • Constance Zimmer sebagai Janine Skorsky, reporter The Washington Herald.


  • Jayne Atkinson sebagai Catherine "Cathy" Durant, Senator dari Louisiana anggota Partai Demokrat, lalu diangkat sebagai Menteri Luar Negeri.


  • Elizabeth Marvel sebagai Heather Dunbar, pengacara sekaligus Jaksa Agung Muda dalam pemerintahan Presiden Walker. Ia mencalonkan diri sebagai Presiden AS dari Partai Demokrat melawan Frank pada musim ketiga dan keempat.


  • Lars Mikkelsen sebagai Viktor Petrov, Presiden Rusia.[8]


  • Molly Parker sebagai Jacqueline "Jackie" Sharp, anggota Kongres dari Partai Demokrat daerah pemilihan California yang menggantikan Frank sebagai Penggerak Mayoritas DPR. Ia juga sempat mencalonkan diri sebagai Presiden AS dari Partai Demokrat pada musim ketiga.


  • Boris McGiver sebagai Tom Hammerschmidt, pemimpin redaksi The Washington Herald. Ia mulai menyelidiki rahasia pemerintahan Frank dan kroninya pada musim keempat.


  • Neve Campbell sebagai LeAnn Harvey, konsultan politik dari Texas yang dipekerjakan Claire untuk menjalankan kampanye pencalonannya sebagai anggota Kongres. Ia lantas menjadi manajer kampanye untuk pasangan Underwood dalam pemilihan Presiden AS 2016.


  • Paul Sparks sebagai Thomas Yates, pengarang kenamaan yang diminta Frank menulis buku tentang program America Works yang digagasnya. Ia lantas menjadi penulis pidato sekaligus kekasih Claire hingga akhir musim kelima.


  • Joel Kinnaman sebagai Will Conway, Gubernur New York sekaligus calon Presiden AS dari Partai Republik melawan Frank.


  • Campbell Scott sebagai Mark Usher, manajer kampanye Conway. Ia lantas menjadi sekutu Frank sebagai "Penasihat Khusus".


  • Patricia Clarkson sebagai Jane Davis, Wakil Menteri Muda Perdagangan untuk Perdagangan Internasional. Ia punya jaringan luas dan mampu melakukan negosiasi bawah tanah untuk kepentingan pasangan Underwood.


  • James Martinez sebagai Alex Romero, anggota Kongres dari Partai Demokrat yang memimpin Komite Intelijen DPR untuk menyelidiki penyalahgunaan kekuasaan Frank.


  • Gil Birmingham sebagai Daniel Lanagin, penduduk asli Amerika pemilik kasino di Missouri, mitra bisnis Raymond Tusk.


  • Kathleen Chalfant sebagai Margaret Tilden, pemilik The Washington Herald.


  • Terry Chen sebagai Xander Feng, pengusaha korup sekaligus diplomat bawah tanah asal Tiongkok, mitra bisnis Raymond Tusk.


  • Sandrine Holt sebagai Gillian Cole, pemimpin organisasi akar rumput, World Well, yang menyediakan air bersih di negara-negara berkembang.


  • Kevin Kilner sebagai Michael Kern, Senator dari Colorado, pilihan asli Presiden Walker untuk mengisi jabatan Menteri Luar Negeri.


  • Benito Martinez sebagai Hector Mendoza, Senator dari Arizona anggota Partai Republik sekaligus Pemimpin Mayoritas Senat.


  • Lance E. Nichols sebagai Gene Clancy, Wali Kota Gaffney, Carolina Selatan.


  • Elizabeth Norment sebagai Nancy Kaufberger, sekretaris Frank dan Doug.


  • Samuel Page sebagai Connor Ellis, konsultan media yang lantas menjadi direktur komunikasi Claire.


  • Larry Pine sebagai Bob Birch, mantan Ketua DPR anggota Partai Demokrat yang lantas menjabat sebagai Pemimpin Minoritas DPR.


  • Dan Ziskie sebagai Jim Matthews, Wakil Presiden Amerika Serikat pertama dalam pemerintahan Presiden Walker, mantan Gubernur Pennsylvania dari Partai Demokrat.


  • Mozhan Marno sebagai Ayla Sayyad, reporter Wall Street Telegraph. Ia ditugaskan meliput di Gedung Putih dan menjadi wartawan investigasi lepas.


  • Kim Dickens sebagai Kate Baldwin, reporter kepala bidang politik Wall Street Telegraph. Ia menggantikan Sayyad yang diberhentikan Seth Grayson karena melanggar protokol.


  • Kelly AuCoin sebagai Gary Stamper, saudara laki-laki Doug.


  • Ellen Burstyn sebagai Elizabeth Hale, ibu Claire.


Referensi |




  1. ^ Anderson, David (21 November 2014). "House of Cards' keeps busy Harford shooting schedule, prompting a rare complaint". The Baltimore Sun. Diakses tanggal 22 Januari 2015. 


  2. ^ Schneider, Michael (13 Februari 2014). "House of Cards Creator Beau Willimon on the D.C. Thriller's Second Season". TV Guide. Diakses tanggal 2 Oktober 2015. 


  3. ^ Graves, Lucia (19 Februari 2014). "Frank Underwood and a Brief History of Ruthless Pragmatism". National Journal. Diakses tanggal 30 Juli 2014. 


  4. ^ Cronk, Jordan (29 April 2013). "'Doing bad for the greater good': Kevin Spacey, Beau Willimon and Co. Look Back at 'House of Cards' Season One". Indiewire. Diakses tanggal 30 Juli 2014. 


  5. ^ "House of Cards". Television Academy. Diakses tanggal 7 Juli 2016. 


  6. ^ Stelter, Brian (18 Juli 2013). "Netflix Does Well in 2013 Primetime Emmy Nominations". The New York Times. Diakses tanggal 18 Juli 2013. 


  7. ^ "House of Cards". Golden Globes. Diakses tanggal 7 Juli 2016. 


  8. ^ Dolgov, Anna (6 Maret 2015). "Putin vs Petrov — Fact and Fiction in House of Cards". The Moscow Times. Diakses tanggal 17 Juni 2015. 




Pranala luar |






  • Situs resmi


  • House of Cards di IMDb


  • (Inggris) House of Cards di TV.com


  • House of Cards di Emmys.com




Diperoleh dari "https://id.wikipedia.org/w/index.php?title=House_of_Cards_(serial_televisi_2013)&oldid=14616382"










Menu navigasi





























(window.RLQ=window.RLQ||[]).push(function()mw.config.set("wgPageParseReport":"limitreport":"cputime":"0.360","walltime":"0.555","ppvisitednodes":"value":1515,"limit":1000000,"ppgeneratednodes":"value":0,"limit":1500000,"postexpandincludesize":"value":36438,"limit":2097152,"templateargumentsize":"value":4865,"limit":2097152,"expansiondepth":"value":12,"limit":40,"expensivefunctioncount":"value":0,"limit":500,"unstrip-depth":"value":0,"limit":20,"unstrip-size":"value":8669,"limit":5000000,"entityaccesscount":"value":1,"limit":400,"timingprofile":["100.00% 463.443 1 -total"," 39.55% 183.277 1 Templat:Infobox_television"," 34.23% 158.623 1 Templat:Infobox"," 20.45% 94.782 1 Templat:Reflist"," 14.91% 69.096 7 Templat:Cite_web"," 12.42% 57.555 1 Templat:IMDb_title"," 9.96% 46.152 1 Templat:Untuk"," 8.56% 39.676 1 Templat:Commons_category"," 5.20% 24.115 1 Templat:Plain_list"," 4.79% 22.213 1 Templat:Tv.com_show"],"scribunto":"limitreport-timeusage":"value":"0.106","limit":"10.000","limitreport-memusage":"value":4015221,"limit":52428800,"cachereport":"origin":"mw1320","timestamp":"20190416173815","ttl":2592000,"transientcontent":false););"@context":"https://schema.org","@type":"Article","name":"House of Cards (serial televisi 2013)","url":"https://id.wikipedia.org/wiki/House_of_Cards_(serial_televisi_2013)","sameAs":"http://www.wikidata.org/entity/Q3330940","mainEntity":"http://www.wikidata.org/entity/Q3330940","author":"@type":"Organization","name":"Contributors to Wikimedia projects","publisher":"@type":"Organization","name":"Wikimedia Foundation, Inc.","logo":"@type":"ImageObject","url":"https://www.wikimedia.org/static/images/wmf-hor-googpub.png","datePublished":"2017-06-17T23:20:00Z","image":"https://upload.wikimedia.org/wikipedia/id/3/3f/House_of_Cards_title_card.png"(window.RLQ=window.RLQ||[]).push(function()mw.config.set("wgBackendResponseTime":139,"wgHostname":"mw1325"););

Popular posts from this blog

Invision Community Contents History See also References External links Navigation menuProprietaryinvisioncommunity.comIPS Community ForumsIPS Community Forumsthis blog entry"License Changes, IP.Board 3.4, and the Future""Interview -- Matt Mecham of Ibforums""CEO Invision Power Board, Matt Mecham Is a Liar, Thief!"IPB License Explanation 1.3, 1.3.1, 2.0, and 2.1ArchivedSecurity Fixes, Updates And Enhancements For IPB 1.3.1Archived"New Demo Accounts - Invision Power Services"the original"New Default Skin"the original"Invision Power Board 3.0.0 and Applications Released"the original"Archived copy"the original"Perpetual licenses being done away with""Release Notes - Invision Power Services""Introducing: IPS Community Suite 4!"Invision Community Release Notes

Canceling a color specificationRandomly assigning color to Graphics3D objects?Default color for Filling in Mathematica 9Coloring specific elements of sets with a prime modified order in an array plotHow to pick a color differing significantly from the colors already in a given color list?Detection of the text colorColor numbers based on their valueCan color schemes for use with ColorData include opacity specification?My dynamic color schemes

Ласкавець круглолистий Зміст Опис | Поширення | Галерея | Примітки | Посилання | Навігаційне меню58171138361-22960890446Bupleurum rotundifoliumEuro+Med PlantbasePlants of the World Online — Kew ScienceGermplasm Resources Information Network (GRIN)Ласкавецькн. VI : Літери Ком — Левиправивши або дописавши її